Ini Dia Laptop Gaming dari HP yang Wajib Dimiliki Para Hardcore Gamers

 


 'Bang, mabar yok', sebuah chat WA dari mahasiswaku masuk yang bermaksud ajak main bareng game kesukaan.

Namun sayang, sering kali suka gak puas mainnya sebab masih pakai smartphone.

Nah, pada Kamis, 23 September lalu, aku menghadiri HP Indonesia 2021 Gaming Launch Event.

Di event tersebut, HP Indonesia kembali memperkuat portofolionya dalam inovasi laptop gaming, terbukti dengan peluncuran produk baru OMEN by HP berlayar 16 inchi dan juga VICTUS by HP berlayar 16 inchi.

Wah asli, pengen  punya satu, abisnya keren banget!

Sebelum aku bahas lebih lanjut mengenai spesifikasi laptop gaming HP, aku mau informasikan sesuatu.

Berdasarkan hasil penelitian HP Gaming D&A and Personas, Agustus 2020 bahwa di tengah kepopuleran gaming sebagai sarana hiburan, ternyata dua dari  tiga orang habiskan lebih banyak waktu menonton video dan bermain game dibanding sebelum pandemi.

Pembagiaannya, satu dari empat orang bermain game selama 3 sampai  4 jam lebih banyak, dan hampir satu dari lima orang bermain game selama 6 sampai 10 jam lebih banyak dalam seminggu.

Inilah alasan dari perkataan Fiona Lee selaku Managing Director HP Indonesia pada launch event bahwa gaming bukan lagi sekadar hobi tapi sudah menjadi gaya hidup.

So, kamu sendiri, gaming masih jadi hobi atau sudah jadi gaya hidup?

Apapun itu, mari kita lihat performa dari OMEN VICTUS by HP berikut ini

OMEN by HP Laptop Berlayar 16 Inchi, Bagi Hardcore Gamer, Wajib Punya



Peluang jadi atlet e-sport saat ini terbuka lebar, ditambah gelimang cuan yang menggiurkan bilang berhasil memenangkan Kompetisi.

Tentu untuk menang dalam bermain game, harus di dukung dengan alat yang mumpuni dan powerful.

OMEN by HP Laptop jawabannya sebab berfokus pada berikan pengalaman baru yang di luar ekspektasi gamer.

Fitur OMEN by HP


OMEN by HP dilengkapi NVIDIA® GeForce RTX™ 3070, saat bermain game serasa nyata dan ikut main di dalam layar.

Selain itu ada prosesor Intel® Core™ i7-11800H2 atau hingga Mobile Processor AMD Ryzen™ 9 5900HX2 dijamin gak bakalan ada drama nge lag.

Unduh aplikasi pun akan sangat lega sekali denga storage 16GB DDR4 3200 MHz yang dapat ditingkatkan sampai
32GB.

OMEN by HP berlayar 16 Inchi ini juga dilengkapi teknologi thermal yang kece banget, ada bilah kipas yang 2,5 kali lebih tipis dan 200% lebih banyak  jumlahnya dibanding seri yang dulu.

Jadinya sang hardcore gamer bisa main lebih lama  dan dimana saja tanpa takut kondisi laptop mendemam, plus batera tahani sampai 9 jam.

Terus for the first time Laptop OMEN dilengkapi dengan TUV+Eyesafe®6 dan Flicker-Free yang bikin mata syegar teruuus mantengin layar.

Inovasi HP lainnya ada  konsep Greener Gaming yang membuat PC HP paling ramli alias ramah lingkungan di dunia, memegang sertifikat Energy Star 12 dan juga terdaftar di EPEAT Silver®13.

VICTUS by HP, Untuk Kamu Yang Main Game Iya, Kerja Juga Iya



 VICTUS by HP yang menakjubkan ini diperuntukkan untuk kita si casual gamer, dan dibuat dengan masih ada DNA OMEN di dalamnya, jadi tetap untung yah haha.

VICTUS by HP memiliki tiga pilihan warna menarik, ada Performance Blue, Mica Silver, dan Ceramic White.

Fitur VICTUS by HP


VICTUS by HP didesain dengan layar 16 inchi,  flicker free sehingga nyaman untuk mata, grafis dan  didukung NVIDIA® GeForce RTX™ 3060 Laptop GPU 6 GB.

Di dalamnya ada prosesor Intel® Core™ i7-11800H2 atau Mobile Processor AMD Ryzen™ 5000, sedangkan memori 16GB yang bisa ditambah samoai 32GB.

Fitur lain ada Chill Drives yaitu Ventilasi belakang yang lebar membuat  efisiensi termal yang didukung aliran udara lima arah meningkat. Begini performanya jelas saja laptopnya bakal tahan banting dibawa kerja seharian plus sesekali diselingi main game.

Lalu ada fitur Ultimate Control merupakan fitur internal kuat yang  bantu game berjalan dengan oke.

Terus  ada fitur Network Booster yang mampu
prioritaskan bandwidth kita saat main game dan aplikasi yang aktif.

Harga Laptop Gaming OMEN by HP dan VICTUS



Laptop OMEN by HP 16, dibandrol dengan harga mulai dari Rp 24.999.000

Laptop Victus by HP 16, dibandrol dengan harga mulai dari Rp 18.999.000

Oiya  semua laptop gaming ini sudah ada diinstal paket Microsoft Office Home & Student 2019 yaa, lalu garansi perangkat sampai 2 tahun, ada juga  Accidental Damage Protection yang sampai 2 tahun. Keren!

Promo Laptop Gaming HP Oktober 2021


Setiap pembelian OMEN dan VICTUS by HP, free backpack kece. Kemudian ada
promo cashback spesial untuk pembelian  HP terbaru via mitra resmi HP di Tokopedia periode 23 September - 7 Oktober berkesempatan ikut kelas gaming eksklusif.

Dan dapatkan info lengkap seputar produ serta konten menarik lainnya di akun sosial media HP Indonesia yaa.

Instagram @HPIndonesia dan
Facebook HP Indonesia.
 
Semoga bermanfaat ☺️

Post a Comment

1 Comments

Jangan Lupa Tinggalkan Komentar, Mohon berkomentar yang positif.